. . .

Menjadikan Akhlak Nabi Muhammad Saw Sebagai Landasan Generasi Muda Islami

 


WONOSOBO-Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an (PPTQ) Al-Asy’ariyyah Kalibeber, Wonosobo melaksanakan kegiatan Maulid Nabi dalam rangka memperingati hari kelahiran baginda Nabi Muhammad Saw Kamis, (18/10) di halaman PPTQ Al-Asy’ariyyah.

Dengan diadakannya acara maulid nabi di PPTQ Al-Asy’ariyyah adalah sebagai bentuk rasa syukur akan kelahiran manusia mulia yakni Nabi Agung Muhammad Saw. Sosok suri tauladan dalam segala segi kehidupan dan gambaran akhlakul karimah sebagai landasan generasi muda islami khususnya untuk para santri putra putri PPTQ Al-asy’ariyyah.

Salah satu implementasi uswatun khasanah yang tercermin pada diri Rasul yaitu beliau sangat menyayangi keluarga dan bersikap lembut terhadap semua sahabat. Beliau adalah teladan nyata yang harus kita contoh dalam menerapkan akhlak nabi sebagai perwujudan dan simbolis menjalankan sunnahnya.

Kemeriahan serta penghayatan acara maulid tadi malam sangat terasa dan diharapkan dengan adanya kegiatan maulid ini bisa menambah mahabah dan rasa cinta kita junjungan Nabi Agung Muhammad Saw.

Kh. Ahmad Fuadi yang memberikan mauidzoh khasanah, berpesan “Dihari santri ini kalian diistimewakan sebagai seorang yang mencari ilmu dan penerus ulama, karena ulama adalah pewaris para nabi dan kalian juga yang akan meneruskan perjuangan para kyai. Sesungguhnya ditangan kalian (para pemuda) adalah perkara perkara umat yang akan menyelesaikan perkara perkara umat nantinya sebagai santri dan calon pemimpin masa depan. Dan di telapak kaki kalian perkara perkara haq yang akan diselesaikan oleh para pemuda juga. Dalam sebuah hadits disebutkan, Didiklah putra putri kalian dalam tiga hal pertama hubbu nabbiy (mencintai nabi Muhammad saw), hubbu ahli bait (mencintai keluarga nabi), dan membaca Al Qur’an. Hal tersebut adalah perkara yang tidak bisa dipisahkan.”

 

Pewarta: Azzahro Inayaturrohmah, Faizatul Azizah


Comments
0 Comments