. . .

Sosialisasi Kesehatan “Tentang Penyakit Tipes dan Asma”


Sosialisasi Kesehatan “Tentang Penyakit Tipes dan Asma”
Al-Asy’ariyyah.- Departemen Kesehatan menyelenggarakan sosialisasi kesehatan tentang penyakit tipes dan asma, Jum’at, 09 September 2016 di Aula PPTQ Al-Asy’ariyyah, Kalibeber, Mojotengah, Wonosobo. Sosialisasi ini diisi oleh Ust. Abdullah Azzam Mustajab Amd. kep dari Demak, dalam sosialisasi ini para santri putra/i yang terdiri dari 4 (empat) orang perwakilan blok/kamar diberitahu bagaimana cara mencegah dan mengobati penyakit tipes dan asma.
“Akhir-akhir ini banyak santri yang terkena penyakit tipes dan asma, oleh karena itu sosialisasi kesehatan kali ini bertema penyakit tipes dan asma, agar penyakit tersebut berkurang pada santri” kata Yuswa, salah seorang panitia dalam sosialisasi kesehatan.

Sosialisasi kesehatan ini sangat penting bagi para santri agar kedepanya mereka bisa menjaga kesehatan pada diri mereka masing-masing. Semoga bermanfaat.
Comments
0 Comments